Menjadikan Laptop Sebagai Router

Hai semuanya, apa kabar? Kali ini saya mau nulis sedikit aja, masih ada kaitannya dengan pekerjaan saya.

Ada suatu skenario dimana kita ingin membuat atau menggunakan blok IP tertentu untuk testing, misalnya untuk kluster Proxmox VE. Namun kita ingin menggunakan blok IP yang berbeda dengan jaringan/internet yang biasa digunakan. Ibarat jaringan yang kita gunakan sehari-hari adalah 192.168.1.0 namun kita ingin menggunakan jaringan 172.16.0.0 untuk ngoprek.

Untuk hal ini kita bisa menggunakan router dan switch. Gimana kalau gak punya router lain? Kita juga bisa gunakan laptop kita sendiri sebagai router. Istilahnya, IP forwarding.

Untuk testing biasanya saya menggunakan Windows. Untuk Linux juga bisa.

Intinya, pada Windows kita atur konfigurasi/opsi sharing pada jaringan yang kita gunakan untuk akses ke internet. Kemudian kita hubungkan laptop kita dengan switch. Kemudian, perangkat yang kita ingin test dihubungkan ke switch tersebut.

Kurang lebih simulasinya seperti ini:

image host

Nah, ada beberapa yang perlu dikonfigurasi. Salah satunya akses sharing dari jaringan utama (yang terhubung ke internet) dan juga firewall. Namun untuk hal tersebut mungkin akan saya tulis di tulisan lainnya. Sampai jumpa, bye~

Leave a Comment