Pengalaman Mengalami Kendala Saat Pemasangan CentOS

Hai semua, kali in saya mau berbagi pengalaman saya saat memasang CentOS. Awalnya di komputer saya sudah terpasang dua OS Linux, yaitu LinuxMint dan Zorin. Kemudian saya mau coba pasang CentOS untuk belajar RedHat.

Instalasi CentOS berjalan seperti pemasangan OS pada umumnya. Lancar. Saya pun berkeliling CentOS dan melakukan beberapa hal. Yang paling saya rasakan saat menggunakan CentOS sebagai pengguna yang biasa menggunakan LinuxMint atau Zorin (yang memiliki tampilan yang cukup menarik dan memanjakan mata), CentOS pada dasarnya hanya terdapat Command Line Interface (CLI) yang tidak memiliki GUI.

GUI bisa dipasang di CentOS, dan saya pun melakukannya (biar menggunakannya lebih mudah hehehe). Namun, walau sudah dilenggkapi GUI, saya merasa masih lebih nyaman menggunakan LinuxMInt atau Zorin hehehe.

Ilustrasi

Saya pun memutuskan untuk kembali ke LinuxMint/Zorin setelah selesai berkeliling di CentOS. Namun, masalah saya hadapi. Saat saya memilih menu LinuxMint/Zorin/menu recovery selain CentOS, gagal. Menampilkan tulisan:

“Error: Can’t find command: Linux
Error: Can’t find command: Initrd”

Saya pun bingung apa yang harus saya lakukan. Saya pun mencoba banyak hal, mulai dari searching di internet hingga tanya ke ChatGPT. Beberapa cara yang saya coba antara lain adalah seperti pada forum https://unix.stackexchange.com/questions/195583/error-cantt-find-command-linux-when-booting-system

Dari beberapa artikel yang saya temukan, saya berpikir bahwa penyebabnya adalah konfigurasi yang tidak sesuai pada GRUB. Saya juga mencoba saran yang ada di forum diatas, yaitu dengan mengubah beberapa parameter pada file konfigurasi.

Alhasil, dari keadaan awal yaitu hanya LinuxMint/Zorin yang tidak bisa, sekarang semua (termasuk CentOS) juga tidak bisa digunakan. Waduh…

Akhirnya saya melakukan instalasi ulang CentOS, untungnya saya masih ada file instalasi CentOS di USB. Setelah instalasi ulang CentOS, saya masih mengalami kendala seperti sebelumnya, yaitu tidak bisa akses LinuxMint/Zorin.

Saya pun berpikir, yaudah deh jalani aja pakai CentOS walaupun gak senyaman LinuxMint/Zorin untuk kegiatan sehari-hari.

Kemudian, saya coba cek BIOS dan ganti boot priority menjadi pilihan lain (boot loader CentOS saya turunin).

Restart, dan

Bisa gaes, Boot Loader yang muncul merupakan bootloader Zorin dan semua OS bisa digunakan (LinuxMint, Zorin, CentOS).

Jadi, selama ini tinggal ganti boot priority di BIOS. Hehehe

Leave a Comment